SELAMAT DATANG DI WEBLOG RESMI SDN SIRNAGALIH 02 KECAMATAN TAMANSARI BOGOR

Minggu, 26 Desember 2010

hari guru ke-65

Guru merupakan elemen terpenting dalam upaya peningkatan mutu/kwalitas pendidikan, sebagaimana dengan perangkat lainnya dalam pendidikan maka guru sepantasnya disejajarkan dengan profesi lain yang selama ini menjadi sebuah cita-cita anak bangsa seperti, Dokter, Pilot bahkan Presiden. Namun sampai saat ini profesi guru masih dirasakan kendala teknis berupa peningkatan kwalitas dan kwantitas guru, hal ini dapat dirasakan langsung dengan kurangnya jumlah guru di setiap daerah sehingga kekurangan tersebut menyerap para anggota masyarakat yang sebenarnya belum memiliki kualifikasi sebagai seorang guru untuk mengajar di sekolah formal. Hal ini semata-mata untuk memenuhi kebutuhan tenaga pengajar baik di tingkat satuan pendidikan SD, SMP dan SMA. Tentu saja hal tersebut harus segera dicarikan jalan keluarnya oleh pemerintah. Terlepas dari hal tersebut peringatan hari guru ke-65 yang diselenggarakan oleh PGRI Kec. Tamansari yang diselenggarakan pada tanggal 25 November 2010 yang diikuti oleh sejumlah sekolah sangatlah meriah hal tersebut dapat kita lihat dari antusias yang ditunjukan oleh para peserta dalam berbagai kegiatan baik kegiatan olah raga berupa gerak jalan santai maupun pada kegiatan hiburan berupa panggung terbuka yang menyajikan kemampuan para peserta unjuk kemampuan bernyanyi dan menari.
SDN sirnagalih 02 merupakan salah satu sekolah yang paling konsisten dalam mengikuti kegiatan tersebut yang dibuktikan dengan prestasi siswanya sebagai Juara 1 Putri dan Juara 2 Putera pada Lomba Wide Game tingkat penggalang SD serta penampilan Bu Desi pada acara tersebut selain pandai menari juga pandai menyanyi pada acara tersebut.
pasukan yang dimotori oleh sang kapten (Kepala Sekolah : Ibu Sarjiyem, Ama.Pd) tersebut memberikan nuansa lain dalam berbagai acara karena dengan dukungannya semua kegiatan baik siswa maupun guru selalu mendapat Support dari nya, sehingga hal tersebut menjadi sebuah motifasi bagi kami semua untuk memajukan SDN Sirnagalih 02.
Semoga SDN Sirnagalih 02 akan terus berjaya diasa datang. Amiiin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar